Berita

Beranda / Berita

Beragam Penampilan Santri Meriahkan Peringatan Hari Santri 2025 di Tapin


27 October 2025 Dinas Komunikasi dan Informatika Berita

Image

Rantau,– Dalam rangka memeriahkan Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025, para santri dari berbagai pondok pesantren di Kabupaten Tapin menampilkan beragam atraksi dan kesenian di Lapangan Dwi Dharma, Rabu, 22 Oktober 2025.

Beragam penampilan tersebut meliputi drumband santri, seni bela diri kuntau, tarian daerah, hingga atraksi bola api yang memukau para penonton. Seluruh penampilan disuguhkan dengan penuh semangat sebagai bentuk ungkapan rasa syukur dan kebanggaan dalam memperingati Hari Santri.

Kemeriahan kegiatan ini disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Tapin, H. Juanda, yang hadir mewakili Bupati Tapin. Dalam kesempatan tersebut, beliau mengapresiasi kreativitas serta semangat para santri yang telah menampilkan karya dan kemampuan terbaiknya.

“Penampilan para santri hari ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga mencerminkan semangat juang dan nilai-nilai budaya yang harus terus dilestarikan,” ujar H. Juanda.

Peringatan Hari Santri di Kabupaten Tapin tahun ini mengangkat tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia”, yang menjadi pengingat akan pentingnya peran santri dalam menjaga nilai keagamaan, kebangsaan, dan kemanusiaan.

Loading...